TN Gunung Merbabu Gelar Kegiatan Pemeliharaan Jalur Pendakian

(Mounture.com) — Memanfaatkan momen penutupan jalur pendakian, Taman Nasional Gunung Merbabu (TNGMb) menggelar kegiatan pemeliharaan jalur pendakian Selo, Boyolali, Jawa Tengah. Kegiatan yang digelar mulai dari Selasa (11/6) ini melibatkan Polisi Hutan (Polhut), PEH Resort Selo dibantu MPA dan MMP Selo, KPA Rajawali serta relawan dari Ungaran.

“Sesuai rencana kami setelah masuk kerja, kami segera melakukan kegiatan pemeliharaan jalur pendakian Selo. Mulai dari hari selasa 11 juni 2019 kegiatan dilaksanakan hingga hari ini kegiatan pemeliharaan mencapai pos 3 watu tulis,” tulis akun resmi instagram TNGMb (@tngunungmerbabu_official).

“Semoga saat jalur pendakian dibuka nanti pendaki merasa lebih nyaman mendaki dan kecelakaan bisa diminimalisir. Salam konservasi,” tambah @tngunungmerbabu_official.

Tak hanya jalur pendakian Selo, TNGMb juga menggelar kegiatan serupa di jalur pendakian resmi lainnya, seperti Wekas, Suwanting, Cuntel dan Thekelan. “Di tempat lain juga dilaksanakan pemeliharaan jalur pendakian Wekas. Turut berpartisifasi membantu pemelihraan jalur yaitu dari SAR Semesta Pakis, SAR Kota Magelang dan Garda Resque Kota Magelang,” ungkap akun tersebut.

“Di jalur pendakian Thekelan juga dilaksanakan kegiatan pemeliharaan jalur pendakian berupa pembuatan atau pengalihan jalur pendakian Thekelan dari pos 2 karena di Jalur lama terjadi longsor dan tidak dapat diperbaiki,” kata pihak TNGMb.

Sebagai informasi, TNGMb menutup sementara semua jalur pendakian Gunung Merbabu selama sebulan penuh yang dimulai pada 20 Mei – 20 Juni 2019.(MC/DC)

Foto: dok. Instagram/@tngunungmerbabu_official