Mounture.com — Kegiatan mendaki gunung kerap kali menjadi salah satu pilihan untuk keluar dari rutinitas sehari-hari. Di mana pendakian ke gunung memiliki banyak manfaat, termasuk melepaskan kepenatan akan kegiatan harian.
Namun terkadang menentukan pilihan untuk gunung yang akan dikunjungi kerap kali cukup membingungkan. Nah, berikut ini beberapa rekomendasi gunung untuk pendakian seru.
1. Gunung Prau
Gunung Prau memiliki ketinggian 2.565 meter di atas permukaan laut (mdpl), terletak di dataran tinggi Dieng Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah. Gunung ini memiliki enam jalur resmi pendakian yaitu Jalur Patak Banteng, Kali Lembu, Dieng Wetan, Dieng Kulon (Dwarawati), Campurejo dan Wates.
2. Gunung Talang
Gunung ini terletak di Kabupaten Solok, Provinsi Sumatera Barat yang memiliki ketinggian 2.597 mdpl. Untuk pendakian menuju puncak Gunung Talang ada tiga pilihan jalur pendakian yaitu jalur Seroja, Batu (Bukik Bule), dan Aia Batumbuak.
BACA JUGA:
Aturan Menjaga Kawasan di Berbagai Destinasi Wisata
Ganjar Pranowo Naik Gunung Prau Bareng Sang Anak
3. Gunung Bukit Raya
Kendati rata-rata gunung di Kalimantan memiliki medan dan jalur yang cukup sulit, Gunung Bukit Raya bisa menjadi salah satu pilihan, tentunya dengan segala pertimbangan persiapan yang diperlukan.
Gunung Bukit Raya termasuk ke dalam kawasan Taman Nasional Bukit Baka Bukit Raya di Kalimantan Barat. Dengan ketinggian 2.278 mdpl, gunung ini memiliki dua jalur di dua provinsi berbeda, yaitu Desa Kasongan di Kalimantan Tengah dan Desa Rantau Malam di Kalimantan Barat.
Jalur Rantau Malam lebih banyak dipilih karena informasi pendakian melalui jalur ini lebih jelas, juga transportasi yang digunakan menuju Desa Rantau Malam lebih mudah diperoleh.
4. Gunung Rorekatimbu
Gunung ini memiliki ketinggian 2.519 mdpl dan berada dalam punggungan Gunung Torenali, terletak di garis Wallace merupakan bagian dari kawasan Konservasi Balai Besar Taman Nasional Lore Lindu. Secara administratif, Gunung Rorekatimbu terletak di Desa Sedoa, Kecamatan Lore Utara, Kabupaten Poso, Provinsi Sulawesi Tengah.
(mc/pc)