Mounture.com — Video rombongan pendaki memetik dan membawa bunga edelweis dari Puncak Limas, Gunung Wilis, Jawa Timur tengah viral di dunia maya. Dalam video terlihat sejumlah pendaki membawa ikatan bunga edelweis yang diletakkan di atas tas carrier mereka.
Adapun video tersebut diunggah oleh akun instagram @istiqomahh_07 pada Rabu, 17 Agustus 2022. Dalam video tampak beberapa pendaki berada di salah satu pos pendakian Gunung Wilis.
Dalam caption videonya, disebutkan bahwa beberapa rombongan pendaki ilegal yang diduga berasal dari Kediri, Jawa Timur itu berjumlah lima hingga enam orang.
“Berjumlahkan 5-6 orang, memetik bunga Edelweis di Mt.Limas Gunung Wilis Kab.Nganjuk Jawa Timur,” tulis akun instagram tersebut.
BACA JUGA: Sekilas Tentang Bunga Edelweis di Ciremai
Ia pun menjelaskan bahwa beberapa rombongan pendaki yang bersamanya telah menegur pendaki-pendaki tersebut, namun rombongan pendaki yang membawa bunga edelweis tersebut malah acuh.
“Beberapa dari rombongan saya sudah menegur, akan tetapi rombongan tersebut menunduk dan tetap jalan tanpa menghiraukan saya dan rombongan. Mohon segera ditindak lanjuti, biar kejadian seperti ini tidak terulang lagi,” katanya.

Tangkapan layar video viral pendaki petik dan bawa bunga edelweis di Gunung Wilis (IST)
Sementara akun instagram milik salah satu basecamp Gunung Wilis, @basecamp_puncak_limas sempat berkomentar bahwa pendaki yang terdapat di video itu memang pendaki ilegal.
“Iya betul itu pendaki ilegal, karena turunnya juga tidak lewat jalur Bajulan,” tulis akun @basecamp_puncak_limas.
Sebagai informasi, bunga edelweis yang mempunyai nama latin Anaphalis javanica ini merupakan salah satu flora yang dilindungi dan tidak boleh dipetik secara sembarangan.
Larangan memetik bunga Edelweis itu tercantum dalam Undang-undang Nomor 5 Tahun 1990 pasal 33 ayat 1 dan 2 tentang Konservasi Sumber daya Hayati Ekosistem. Selain itu ada Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia Nomor P.20/Menlhk/Setjen/Kum.1/6/2018 tentang Jenis Tumbuhan dan Satwa yang Dilindungi. (MC/LS)