Estimasi Waktu Mendaki Gunung Gamalama via Desa Moya

(Mounture.com) — Gunung Gamalama adalah sebuah gunung stratovolcano kerucut yang merupakan keseluruhan Pulau Ternate, Kepulauan Maluku, Indonesia. Gunung ini memiliki ketinggian 1.715 meter di atas permukaan laut (mdpl).

Adapun penamaan Gunung Gamalama disebutkan berasal dari kata Kie Gam Lamo yang berarti ‘Negeri yang Besar’. Kontur hutan di Gunung Gamalama berupa hutan Montane pada ketinggian 1.200 – 1.500 meter dan Hutan Ericaceous pada ketinggian di atas 1.500 meter.

Untuk mendaki ke Gunung Gamalama ini, kalian akan menempuh waktu kurang lebih 4 jam perjalanan. Berikut ini estimasi waktu mendaki Gunung Gamalama melalui Desa Moya, seperti dikutip dari akun instagram milik Indra Setiawan W (@indrasetiawanw).

* Pos 1 – Pos 2, mencapai 1,5 jam dengan jarak 1,5 kilometer,
* Pos 2 – Pos 3 yang berada di ketinggian 1.358 mdpl butuh waktu 1 jam dengan jarak 1 kilometer,
* Pos 3 – Pos 4 yang berjarak 500 meter, ditempuh selama 30 menit, sama halnya dengan perjalanan dari Pos 4 menuju Pos 5,
* Di dekat Pos 5 terdapat Pintu Suba dan pendaki wajib melantunkan adzan dan menghadap ke arah kiblat.
* Pintu Suba.
* Pos 5 menuju Puncak, harus ditempuh selama satu jam dengan jarak kurang lebih 1,6 kilometer. (MC/RIL)

Sumber dan Foto: Instagram/@indrasetiawanw