Jelang Lebaran, Jalur Pendakian Gunung Kerinci via Kresik Tuo Ditutup Sementara

Penampakan Gunung Kerinci (Mounture.com/Ahmad Budiana)

Mounture.com — Taman Nasional Kerinci Seblat (TNKS)  akan melakukan penutupan kegiatan pendakian Gunung Kerinci via Kresik Tuo mulai 30 April 2022 atau H-2 menjelang Hari Raya Idulfitri 1443 H.

Sementara untuk pembukaan kembali kegiatan pendakian Gunung Kerinci via Kresik Tuo akan dilakukan mulai 6 Mei 2022 atau H+4 lebaran.

Hal itu diungkapkan TNKS via akun instagram resminya @bbtn_kerinciseblat pada Sabtu, 10 April 2022 melalui instagram story.

Baca juga: Ulasan Seputar Jalur Pendakian Gunung Kerinci

Adapun penutupan kegiatan pendakian itu dilakukan untuk menyambut Hari Raya Idulfitri serta menghormati petugas dan volunteer di TNKS untuk melakukan silahturahmi di masa Lebaran.

“Mohon maaf kepada semua teman-teman guide bahwa hasil koordinasi dengan pihak balai besar TNKS bahwa untuk pendakian Gunung Kerinci ditutup sementara yaitu 2 hari sebelum lebaran dan dibuka kembali tgl 6 atau lebaran ke 4 untuk menghormati teman teman petugas dan volunteer untuk silahturahmi lebaran,” tulis akun instagram @kerincibasecamp dikutip Mounture.com, Sabtu, 10 April 2022. (MC/LS)