3 Jalur Pendakian Gunung Merbabu Ditutup, via Thekelan Tetap Buka

Foto: Instagram @ayoketamannasional_official/Gama

Mounture.com — Taman Nasional Gunung Merbabu (TNGMb) melakukan penutupan kegiatan pendakian Gunung Merbabu yang melalui jalur Selo, Suwanting, dan Wekas. Sementara untuk jalur pendakian via Thekelan masih dibuka.

Adapun penutupan kegiatan pendakian itu dilakukan pada 11 Maret – 16 April 2024 untuk jalur pendakian Selo dan Suwanting, sedangkan jalur Wekas akan dibuka pada 17 April 2024.

Penutupan kegiatan pendakian itu berdasarkan surat pengumuman bernomor PG.13/T.35/TU/HMS.8.4/B/03/2024 tertanggal 8 Maret 2024 yang ditandatangani oleh Plt Kepala Balai Nurpana Sulaksono.

BACA JUGA:

Biaya Pendakian Gunung Kerinci dari Jakarta via Darat

Mau Coba Mendaki Gunung saat Puasa, Ini Triknya

“Penutupan kegiatan pendakian Gunung Merbabu dilakukan sehubungan dengan kegiatan pemeliharaan dan penataan jalur pendakian untuk memberikan keamanan dan kenyamanan bagi pendaki,” tulis surat pengumuman TNGMb.

Sebelumnya, kegiatan pendakian Gunung Merbabu sempat ditutup pada 6 – 19 Februari 2024.

Adapun penutupan itu disebut dilakukan dalam rangka meningkatkan keamanan, kenyamanan dan keselamatan pengunjung wisata pendakian Gunung Merbabu maka akan dilakukan evaluasi wisata pendakian Gunung Merbabu.

(mc/ril)