Mounture.com — Pantai merupakan salah satu destinasi favorit kala liburan untuk melepaskan kepenatan akan aktivitas rutin harian. Kendati demikian, berlibur ke pantai pun memerlukan kesiapan agar liburan menjadi lebih menyenangkan.
Nah, berikut ini beberapa kiat kala akan berlibur ke pantai yang bisa Anda terapkan.
1. Bawa topi, kacamata hitam dan sunblock
Cuaca pantai yang cenderung panas mengharuskan Anda membawa perlengkapan perlindungan dari terik matahari, seperti topi, kacamata hitam dan juga memakai sunblock.
Topi berfungsi untuk melindungi kepala dari terpaan panas, kacamata hitam agar mata terlindung dari sinar UV selain agar biar keren juga pastinya. Sementara sunblock berfungsi untuk menjaga kulit agar tidak terbakar.
2. Membawa makanan dan minuman ringan
Biasanya makanan dan minuman ringan yang dijajakan di sekitar objek wisata cenderung mahal, jadi untuk meminimalisir pengeluaran ada baiknya membawa makanan dan minuman ringan sendiri.
Selain itu, dengan membawa makanan dan minuman ringan sendiri juga lebih higienis alias terjaga kebersihannya.
BACA JUGA: Cegah dan Atasi Cidera Otot saat Mendaki Gunung
3. Gunakan sandal
Penggunaan sandal membuat Anda lebih leluasa berjalan di pasir dan bermain air di pantai, Anda tidak usah khawatir kaki kemasukan pasir atau air jika menggunakan sandal.
4. Bawa kain pantai
Kain pantai selain digunakan bisa juga berfungsi sebagai alas untuk Anda bisa duduk-duduk di pantai ataupun berjemur.
5. Gunakan pakaian berbahan tipis dan warna cerah
Hal ini agar Anda tidak kepanasan saat di pantai, dan jangan gunakan pakaian berwarna hitam. Sebab warna hitam lebih menyerap panas dibandingkan dengan warna lain.
BACA JUGA: Beberapa Kuliner Lezat di Jawa Barat
6. Bawa baju ganti dan perlengkapan mandi
Sehabis bersenang-senang di pantai, pastinya Anda harus mengganti baju dan juga mandi karena terkena air pantai yang asin dan agak lengket di badan.
7. Bawa plastik pembungkus untuk ponsel
Plastik pembungkus diperlukan jika Anda ingin membawa ponsel untuk ikut serta bermain di pantai untuk sekedar foto-foto menggunakan ponsel. Dengan plastik pembungkus tahan air tersebut, maka ponsel Anda akan terjaga dari terkena air pantai.
8. Bawa bola atau buku
Anda bisa membawa benda-benda tersebut untuk mengisi waktu bermain di pantai atau membaca buku sembari berjemur di pantai.
9. Bawa Obat-obatan (P3K)
Ini diperlukan jika suatu waktu terjadi hal yang tidak diinginkan.
(mc/pd)