Cara Menemukan Sumber Air di Hutan

Ilustrasi (dok. KSDA/Endro Setiawan)

Mounture.com — Saat melakukan kegiatan di alam bebas, terkadang kita akan dihadapi pada situasi sulit, seperti kehabisan air minum untuk dikonsumsi. Di mana, air merupakan salah satu faktor penting untuk menjaga agar tubuh tetap fit dan tidak terkena dehidrasi yang bisa mengancam nyawa.

Namun, terkadang situasi di hutan atau gunung membuat kita kesulitan mencari sumber air karena medan yang tidak begitu kita kenali. Kendati demikian, tak perlu khawatir sebab ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menemukan sumber air saat tersesat di hutan.

Baca juga: Gunakan Metode Ini Saat Tersesat di Alam Bebas

Nah, berikut ini cara menemukan sumber air saat beraktivitas di alam bebas seperti dirangkum dari berbagai sumber.

1. Jejak hewan

Seringkali hewan beraktivitas di dekat sumber mata air. Oleh karena itu, jika menemukan jejak hewan, maka kalian bisa mengikuti arahnya. Sebab, hewan cenderung mengarah ke lokasi di mana terdapat sumber air.

2. Tumbuhan subur

Pada lokasi tertentu di hutan atau gunung, biasanya terdapat tumbuhan yang tumbuh subur dan rumpun maka bisa jadi itu mengarah ke sumber air terdekat. Lakukanlah pemeriksaan di sekitar lokasi tumbuhan-tumbuhan yang subur tersebut, yang mana mungkin saja terdapat genangan, atau aliran air.

3. Serangga yang berkumpul

Terkadang saat di hutan kalian akan menemui ada beberapa serangga yang berkumpul maka bisa jadi di lokasi itu terdapat sumber air yang tidak jauh. Sebab, kehidupan serangga umumnya dekat dengan air.

4. Arah burung terbang

Jika di pagi atau sore hari terlihat sekelompok burung terbang dan turun di daerah tertentu, maka bisa jadi di daerah tersebut ada menyimpan sumber air.

5. Daratan yang rendah

Dalam metodelogi, air akan mengalir dari atas ke bawah, oleh karenanya jika ingin mencari sumber air maka carilah lokasi yang lebih rendah. (MC/PC)