Komparasi Frame Tenda Aluminium dan Fiberglass

Ilustrasi tenda gunung – Foto: Mounture.com/Dion

Mounture.com — Sebagai salah satu piranti penting dalam kegiatan pendakian, frame pada tenda gunung merupakan komponen vital. Frame tenda sendiri berfungsi sebagai kerangka untuk tenda bisa berdiri, saking pentingnya, frame tenda harus memiliki kekuatan serta daya tahan yang mumpuni.

Setidaknya, frame tenda memiliki dua bahan yang populer digunakan oleh pendaki, yaitu berbahan aluminium dan fiberglass. Kedua bahan tersebut memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing.

Adapun frame tenda berbahan aluminium, saat ini terbilang lebih banyak digunakan oleh pendaki gunung. Sebab, frame berbahan aluminium memiliki bobot yang ringan dan cenderung memiliki kekuatan lebih baik dibandingkan frame berbahan fiberglass.

BACA JUGA:

Catat! Ini Harga Tiket Pendakian Gunung Argopuro

Beberapa Rute Menuju ke Nepal van Java

Namun, frame aluminium memiliki beberapa kekurangan yaitu mudah korosi jika dibandingkan dengan yang berbahan fiberglass. Selain itu, frame jenis ini harganya lebih mahal dibandingkan bahan fiberglass.

Sementara frame tenda berbahan fiberglass memiliki kelebihan dari sektor harga yang lebih terjangkau alias murah, dan tidak mudah korosi jika dikomparasikan dengan frame aluminium.

Kekurangan dari frame tenda berbahan fiberglass ialah memiliki bobot yang lebih berat, kelenturan yang kurang baik, sambungan frame lebih mudah rusak, dan tidak terlalu kuat jika dibandingkan frame aluminium.

Kendati demikian, dari kedua jenis bahan tersebut memiliki fungsi yang sama, dan pemilihan bahan itupun tergantung dari individu masing-masing serta perawatan dari frame juga menjadi kunci penting dari keawetannya.

(mc/pc)