TN Gunung Merbabu Kumpulkan Sampah Sebanyak 300 Kilogram di Dua Jalur Pendakian

Foto: TN Gunung Merbabu

Mounture.com — Memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) yang jatuh pada 21 Februari 2022, Taman Nasional Gunung Merbabu (TNGMb) melakukan kegiatan pembersihan sampah di jalur pendakian yang dilaksanakan di dua lokasi, yakni jalur pendakian Thekelan dan Suwanting.

Pada kegiatan itu, TNGMb berhasil mengumpulkan sampah mencapai 300 kilogram yang terdiri dari total 12 karung yang terkumpul di Basecamp jalur pendakian Thekelan, dan 17 karung di Basecamp jalur pendakian Suwanting.

Dari 12 karung sampah yang terkumpul di Basecamp Thekelan, terdiri dari 86 kilogram plastik pembungkus makanan, 56 kilogram botol plastik, dan 3 kilogram sampah organik. Sementara di Basecamp Suwanting, terdiri dari 80 kilogram plastik pembungkus makanan, 75 kilogram botol plastik, dan 3,5 kilogram sampah organik.

Foto: TN Gunung Merbabu

Dalam keterangannya di akun instagram resmi TNGMb (@btn_gn_merbabu), dijelaskan bahwa pada kegiatan untuk memperingati HPSN, pihak TNGMb mengajak para pendaki untuk memungut sampah yang ditemui di sepanjang jalur pendakian.

“Hari Jumat dan Sabtu (19-20 Februari 2022) lalu dibagikan trashbag untuk setiap kelompok pendaki. Sejumlah 166 pendaki di Jalur Pendakian Thekelan dan 96 pendaki di Jalur Pendakian Suwanting turut berpartisipasi dalam kegiatan bersih sampah ini. Saat turun, sampah dikumpulkan di basecamp dan dilakukan pemilahan,” tulis akun instagram TNGMb.

Sebagai puncak peringatan HPSN turut hadir perwakilan dari Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Kabupaten Semarang, CDK Wilayah III Jawa Tengah, Forkopimcam Kecamatan Getasan, Forkopimcam Kecamatan Sawangan, Kepala Desa Batur, Kepala Desa Banyuroto, Kepala Dusun Thekelan, Kepala Dusun Suwanting, serta perwakilan pengelola basecamp Thekelan dan Suwanting. (MC/RIL)