Objek Wisata di TN Gunung Merbabu Ditutup Sementara

Kopeng Treetop Adventure Park di Semarang, Jawa Tengah (dok. Youtube)

Mounture.com — Balai Taman Nasional Gunung Merbabu (TNGMb) mengumumkan penutupan objek wisata di kawasan TNGMb mulai 10 Mei 2021 hingga batas waktu yang belum ditentukan.

Penutupan objek wisata tersebut diantaranya Top Selfie dan Grenden yang berada di wilayah Kabupaten Magelang serta obyek wisata Kopeng Treetop, Kalipasang, dan Umbul Songo yang berada di wilayah Kabupaten Semarang.

Dalam surat edaran bernomor PG.03/T.35/TU/EVLAP/05/2021 tertanggal 10 Mei 2021, dijelaskan bahwa penutupan objek wisata itu berdasarkan Surat Edaran Bupati Magelang Nomor: 443.5/1729/01.01/2021 tanggal 4 Mei 2021 tentang Perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Berbasis Mikro Untuk Pengendalian Penyebaran Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) di Kabupaten Magelang.

Selain itu, penutupan itu juga berdasarkan Instruksi Bupati Semarang Nomor 10 Tahun 2021 tentang Perpanjangan Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Berbasis Mikro untuk Pengendalian Penyebaran Corona Virus Disease di Kabupaten Semarang.

TNGMb pun memberikan tiga poin catatan dalam surat edaran tersebut diantaranya

1. Perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) dimaksudkan untuk mengurangi potensi terjadinya transmisi Covid-19 menjelang, selama, dan pasca lebaran Idul Fitri 1442 H/Tahun 2021, termasuk kegiatan pada obyek wisata dengan memperhatikan peta zonasi risiko Covid-19.

2. Balai TN Gunung Merbabu mendukung pelaksanaan Perpanjangan PPKM Mikro pada obyek wisata.

3. Sehubungan dengan hal tersebut, mengingat obyek wisata Top Selfie dan Grenden yang berada di wilayah Kabupaten Magelang serta obyek wisata Kopeng Treetop, Kalipasang, dan Umbul Songo yang berada di wilayah Kabupaten Semarang termasuk kriteria zona oranye, maka obyek wisata dimaksud ditutup untuk umum sampai dengan pemberitahuan lebih lanjut. (MC/RIL)