Mounture.com — Belum lama ini, Danau Ranu Kumbolo yang berada di Gunung Semeru kehadiran burung belibis. Adapun kehadiran burung ini menjadikan pesona tersendiri bagi kawasan yang berada dalam naungan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS).
Penampakan burung belibis di Danau Ranu Kumbolo ini terlihat dari postingan akun instagram @cakyo_saversemeru, belum lama ini. Dalam video tersebut terlihat seekor burung belibis sedang asik berenang di danau yang berada di ketinggian 2.400 meter di atas permukaan laut (mdpl) itu.
Cakyo caption video di instagram-nya, mengungkapkan bahwa dirinya terakhir kali melihat burung belibis di Danau Ranu Kumbolo sekitar tahun 2006 lalu. Dia pun menanyakan kehadiran burung belibis apakah menjadi pertanda kondisi di Danau Ranu Kumbolo sudah membaik.
“Dengan adanya belibis itu kembali ke Ranu Kumbolo, apakah ini indikasi membaiknya kondisi di Ranu Kumbolo?,” tulisnya dalam postingan video di akun instagram pribadinya itu.
Dia pun mengajak para pendaki untuk terus menjadi kondisi lingkungan dan ekosistem di kawasan TN Bromo Tengger Semeru. “Ayo kita jaga kondisi lingkungan dan ekosistem di kawasan Taman Nasional. Alam kita itu indah tanpa tangan jahil kita. Mari kita perlakukan alam semesta ini sebijaksana mungkin,” kata dia.
Adapun video tersebut telah ditonton oleh lebih dari lima ribu orang, dan sumber video tersebut didapatkan dari akun instagram Andri Dhaffa (@andridhaffa). (MC/PC)
Sumber: Video Penampakan Burung Belibis di Danau Ranu Kumbolo