Kegiatan Pendakian Gunung Gede Pangrango Ditutup Hingga 31 Januari 2022

  • 31 December 2021 10:25

Taman Nasional Gunung Gede Pangrango

Mounture.com — Balai Besar Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (BB TNGGP) mengumumkan penutupan sementara kegiatan pendakian Gunung Gede Pangrango mulai 31 Desember 2021 hingga 31 Januari 2022.

Penutupan kegiatan pendakian itu berdasarkan surat edaran Kepala Balai Besar TNGGP bernomor SE.1887/BBTNGGP/Tek.2/12/2021 tentang Penutupan Kegiatan Pendakian di Taman Nasional Gunung Gede Pangrango.

Dalam surat edaran itu, dijelaskan bahwa penutupan kegiatan pendakian itu dilakukan terkait potensi cuaca ekstrim dan upaya pemulihan ekosistem khususnya sepanjang jalur pendakian.

“Kegiatan pendakian di Taman Nasional Gunung Gede Pangrango ditutup sementara untuk umum dimulai tanggal 31 Desember 2021 sampai dengan 31 Januari 2022,” tulis surat edaran BB TNGGP, Kamis, 30 Desember 2021.

Lebih lanjut dijelaskan bahwa bagi calon pendaki yang sudah melakukan pembayaran melalui proses booking online dan terjadi penutupan maka diminta untuk menjadwal ulang (reschedule) waktu pendakiannya. (MC/RIL)