Cara Batalkan Booking Online Pendakian Gunung Merbabu

  • 11 August 2022 07:11

Tugu Puncak Trianggulasi di Gunung Merbabu (dok. TNGMb)

Mounture.com — Belakangan ini, tren penggunaan booking online mulai diterapkan di beberapa gunung di Indonesia. Salah satunya seperti dilakukan oleh Taman Nasional Gunung Merbabu (TNGMb).

Sebelum melakukan pendakian, calon pendaki diminta untuk melakukan booking online melalui laman resmi TN Gunung Merbabu (tngunungmerbabu.org). Namun, terkadang setelah berhasil memasukkan data, seringkali calon pendaki ingin membatalkan kegiatannya tersebut.

BACA JUGA: TNGMb Akan Perbaiki Sistem Booking Online Pendakian Gunung Merbabu

Lantas, bagaimana caranya untuk membatalkan booking online pendakian Gunung Merbabu setelah berhasil memasukkan data? Dikutip dari laman TN Gunung Merbabu, berikut ini cara melakukan pembatalan booking online pendakian Gunung Merbabu.

1. Pembatalan data booking bisa dilakukan sebelum Anda melakukan pembayaran. Jika Anda sudah melakukan pembayaran, data booking sudah tidak bisa dibatalkan
2. Buka halaman resmi Booking Online Pendakian Gunung Merbabu di https://tngunungmerbabu.org/
3. Isikan kode booking Anda ke kolom “Cek Kode Booking”, kemudian klik “Cek”.
4. Akan muncul kolom isian Email. Silakan isikan email ketua rombongan terdaftar. Jika data valid, maka akan muncul data booking Anda.
5. Silakan klik tombol “Batal Booking”, maka Anda akan mendapatkan Kode OTP yang dikirimkan melalui Email Ketua Rombongan terdaftar.
6. Silakan isikan OTP pada kolom yang tersedia, klik “Konfirmasi”, kemudian data booking Anda akan dibatalkan. Anda akan mendapatkan email informasi bahwa data booking Anda telah dibatalkan. (MC/FJ)