Mounture.com — Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) bekerja sama dengan PT Fajar Surya Wisesa memberikan bantuan berupa 1.000 paket bahan pokok kepada Balai Besar Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (BB TNGGP) untuk disalurkan kepada warga desa penyangga TNGGP.
Paket bantuan kali ini merupakan kali kedua setelah bantuan tahap pertama diberikan pada medio Mei 2020 lalu. Adapun setiap paket tersebut berisi beras, gula pasir, minyak goreng, dan mie instan.
Bantuan paket bahan pokok ini langsung didistribusikan ke desa penyangga TNGGP yang tersebar di tiga kabupaten (Cianjur, Bogor, dan Sukabumi) oleh masing-masing Resort Pengelolaan Taman Nasional di setiap Bidang PTN Wilayah.
Adapun sasaran utama penerima bantuan, yaitu masyarakat sekitar TNGGP yang terkena dampak pandemi Covid-19, anggota Masyarakat Mitra Polhut (MMP), Masyarakat Peduli Api (MPA), Kader Konservasi, dan Kelompok Tani Hutan (KTH) yang kondisinya perlu dibantu, belum pernah mendapat bantuan dari TNGGP maupun mitra TNGGP, dan keluarga tidak mampu/yatim/jompo.
“Dengan paket bantuan ini, mudah-mudahan dapat membantu meringankan beban masyarakat sekitar kawasan TNGGP yang terdampak pandemi Covid-19,” ujar Kepala Balai Besar TNGGP, Wahju Rudianto dalam keterangan resmi, baru-baru ini. (MC/RIL)