
Basecamp pendakian Gunung Slamet via Permadi Guci – Foto: Instagram/@bsmxx__
Mounture.com — Gunung Slamet sebagai gunung tertinggi di Jawa Tengah memiliki beberapa jalur pendakian resmi, salah satunya jalur Permadi Guci yang dikenal sebagai salah satu rute yang menawarkan tantangan sekaligus pemandangan menawan.
Buat Anda yang berencana mendaki lewat jalur ini, berikut adalah rincian biaya terbaru mulai dari transportasi hingga simaksi dan perlengkapan lainnya.
Estimasi biaya transportasi dari Jakarta ke Basecamp Permadi Guci
1. Jakarta – Terminal Tegal
Moda: Bus AKAP
Tarif: Rp75.000–Rp100.000
Waktu tempuh: kurang lebih sekitar 6–8 jam
2. Terminal Tegal – Terminal Slawi
Moda: Angkot lokal
Tarif: Rp15.000
Waktu tempuh: kurang lebih 1 jam
3. Terminal Slawi – Desa Tuwel
Moda: Angkot jurusan Tuwel
Tarif: Rp15.000
Waktu tempuh: sekitar 1 jam
4. Desa Tuwel – Basecamp Permadi Guci
Moda: Ojek lokal
Tarif: Rp20.000–Rp40.000
Waktu tempuh: sekitar 30 menit
Total biaya transportasi pulang-pergi (PP): sekitar Rp220.000 – Rp300.000 per orang.
BACA JUGA:
Ekspedisi Gunung Leuser: Mengintip Surga Tersembunyi di Sumatera
Tips Cari Tiket Murah dan Hotel Diskon Saat Low Season di Indonesia
Estimasi biaya pendakian via Permadi Guci
1. Simaksi (Registrasi Pendakian)
Biaya: Rp35.000
2. Ojek ke Pos 1 (Start dini hari)
Biaya: Rp50.000
3. Guide Lokal (Wajib untuk pemula/rombongan)
Biaya: Rp900.000 – Rp1.000.000 per trip (2 hari 1 malam)
4. Porter (Opsional)
Biaya: Rp850.000 – Rp900.000 per trip (2 hari 1 malam)
5. Logistik Pribadi (Makan, camilan, air, dan lain-lain)
Estimasi: Rp100.000 – Rp150.000
6. Sewa Peralatan (Jika diperlukan)
Estimasi: Rp50.000 – Rp100.000
Total biaya pendakian (tanpa porter dan guide): kurang lebih Rp295.000 – Rp400.000. Namun jika dengan menggunakan porter atau guide bisa mencapai sekitar Rp1.400.000.
Sebagai catatan, rincian biaya tersebut merupakan estimasi biaya, karena sewaktu-waktu harga atau tarifnya bisa berubah tanpa pemberitahuan.
(mc/pd)