
Mounture.com — Melakukan pendakian gunung membutuhkan asupan gizi dan nutrisi yang cukup untuk menunjang aktivitas fisik yang menguras tenaga. Oleh karena itu, membawa logistik makanan serta peralatan masak dan makan menjadi hal wajib bagi setiap pendaki.
Namun, setelah digunakan untuk memasak dan makan di gunung, muncul pertanyaan penting: bagaimana cara mencuci alat masak dan makan dengan benar tanpa merusak lingkungan? Membersihkan peralatan di alam terbuka tidak boleh dilakukan sembarangan karena dapat mencemari ekosistem pegunungan.
Berikut ini beberapa tips mencuci alat masak dan makan saat di gunung agar tetap higienis sekaligus ramah lingkungan.
1. Bersihkan Sisa Kerak Makanan Terlebih Dahulu
Langkah pertama sebelum mencuci adalah membersihkan sisa kerak makanan yang menempel pada peralatan. Gunakan sedikit air dan bantu dengan sendok atau pisau untuk mengikis sisa makanan agar lebih mudah dibersihkan.
2. Gunakan Spoon Cuci atau Tisu Basah
Pendaki disarankan membawa spoon cuci khusus sebelum melakukan pendakian. Jika tidak tersedia, tisu kering yang dibasahi air dapat menjadi alternatif untuk mengelap peralatan masak dan makan.
3. Gunakan Wadah Terpisah untuk Air
Tuangkan air ke dalam wadah khusus untuk mencuci peralatan. Hindari mencuci langsung di sumber air seperti sungai, mata air, atau danau karena dapat mencemari sumber air tersebut. Carilah lokasi yang berjarak aman dari sumber air.
BACA JUGA: Gunung Api Bawah Laut Banua Wuhu, Fenomena Vulkanik Unik di Kepulauan Sangihe
4. Hindari Penggunaan Sabun atau Deterjen
Penggunaan sabun atau deterjen saat mencuci peralatan di gunung sangat tidak disarankan. Kandungan kimia dalam sabun dapat mencemari tanah dan air, serta merusak ekosistem alami. Cukup gunakan air untuk membersihkan peralatan selama pendakian.
5. Bawa Turun Sampah Sisa Makanan
Semua sisa makanan dan sampah wajib dikumpulkan dalam trash bag dan dibawa turun kembali. Prinsip Leave No Trace harus selalu diterapkan agar gunung tetap bersih dan lestari.
Catatan Penting untuk Pendaki
Peralatan masak dan makan yang digunakan di gunung tidak perlu dicuci hingga benar-benar bersih dan detail. Pembersihan sederhana sudah cukup untuk mencegah bau dan sisa makanan. Proses pencucian menyeluruh bisa dilakukan setelah pendakian selesai, baik di basecamp maupun di rumah.
Dengan menerapkan cara mencuci alat masak dan makan yang benar, pendaki tidak hanya menjaga kebersihan peralatan, tetapi juga turut berkontribusi dalam pelestarian alam pegunungan.
(mc/pd)






