Mounture.com — Momen akhir tahun menjadi salah satu waktu yang paling ditunggu, di mana sebagian orang tengah bersiap melakukan liburan. Adapun libur akhir tahun bisa dilakukan di berbagai lokasi menarik yang ada di Indonesia.
Namun, saking banyaknya destinasi wisata yang ada di Indonesia terkadang membuat bingung untuk memilih lokasi mana yang bakal jadi tujuan. Berikut ini beberapa rekomendasi destinasi wisata yang cocok untuk liburan akhir tahun.
1. Dieng
Bagi kalian yang ingin menikmati suasana pegunungan yang dingin, maka tidak ada salahnya untuk memilih lokasi ini. Dieng merupakan dataran tertinggi di Jawa Tengah dengan ketinggian 2.200 meter di atas permukaan laut (mdpl).
Di Dieng, kalian bisa mengunjungi berbagai lokasi wisata alam seperti Gunung Prau, Gunung Sumbing, hingga Puncak Sikunir yang menawarkan spot sunrise yang memukau. Bahkan kalian juga bisa menginap di rumah warga lokal jika ingin menghabiskan lebih banyak waktu di Dieng dengan biaya terjangkau.
Sementara untuk buah tangan, jangan lupa untuk membeli oleh-oleh khas Dieng, seperti Purwaceng, Carica, Kacang Dieng, maupun Dendeng Gepuk.
2. Kepulauan Seribu
Kepulauan Seribu bisa menjadi pilihan untuk berlibur akhir tahun, di mana kepulauan ini terdiri dari pulau-pulau kecil yang terletak sekitar 2-4 jam dari Jakarta. Kalian akan dikejutkan dengan air laut berwarna biru kehijauan yang sangat jernih.
Beberapa pulau di sini juga dikenal akan keindahan pantai dan ekosistem bawah lautnya, misalnya Pulau Tidung, Pulau Pramuka, dan Pulau Macan. Menuju pulau-pulau ini, kalian hanya perlu menyeberang dengan perahu tradisional dari Pelabuhan Kali Adam di Muara Angke atau speedboat dari Pelabuhan Marina di Ancol.
BACA JUGA:
Ranu Agung, Wisata Memukau di Probolinggo
Liburan ke Malang dari Jakarta Cuma 100 Ribuan, Ini Caranya
3. Glamping di Bandung
Bila ingin suasana liburan yang sejuk dan sunyi, maka kalian bisa memilih untuk berlibur dengan cara glamping di Lembang, Bandung. Adapun salah satu lokasi yang menyediakan sarana glamping ialah bumi perkemahan Lodge Maribaya.
Di lokasi ini, kalian akan menikmati kesejukan Kota Kembang dari tenda berbentuk labu yang sangat nyaman bahkan saat tidur karena masing-masing dilengkapi dengan tempat tidur berukuran single atau queen, listrik, lampu, colokan, dan kipas.
4. Labuan Bajo
Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, bisa menjadi pilihan untuk lokasi wisata akhir tahun. Kota Nelayan ini dikelilingi 80 pulau kecil dan menjadi titik pusat para wisatawan yang ingin menjelajahi pemandangan dan pantai yang menakjubkan.
Kalian juga bisa menyewa perahu untuk menyeberangi laut dari Labuan Bajo menuju objek wisata terkenal seperti Pulau Padar dan Pantai Merah untuk merayakan malam Tahun Baru di sana.
Tak hanya pesona air laut berwarna biru jernih serta pulau-pulau hijau selama perjalanan, kalian akan semakin takjub saat melewati Taman Nasional Komodo dan bertemu Komodo yang sangat dilindungi. Yang tidak kalah seru, kalian harus mencoba berenang dengan pari manta, pari terbesar di dunia, di Manta Point.
(mc/pc)