Mounture.com — Sebagai kota tujuan wisata, Yogyakarta menjadi destinasi yang memiliki beragam keseruan saat mengunjunginya. Mulai dari wisata budaya, alam, hingga kuliner banyak tersaji begitu melimpah di Kota Pelajar ini.
Salah satu tujuan yang bakal diburu oleh wisatawan di Yogyakarta ialah wisata kuliner. Tak melulu soal Gudeg yang menjadi makanan khas Yogyakarta, ternyata ada banyak kuliner lainnya yang patut dicoba.
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut ini beberapa rekomendasi kuliner enak di Yogyakarta.
1. Oseng-oseng Mercon
Selain Gudeg, makanan ini merupakan salah satu kuliner yang banyak dicari saat berada di Yogyakarta. Oseng mercon sendiri merupakan makanan berupa tumisan berupa tetelan dan koyoran (lemak daging sapi). Kedua bahan tadi dipadukan dengan potongan cabai rawit dan bumbu-bumbu lainnya.
Adapun salah satu warung dari oseng-oseng mercon yang cukup ternama ialah Oseng-oseng Mercon Bu Narti yang berlokasi di Jalan KH. Ahmad Dahlan No.107, Notoprajan, Ngampilan, Kota Yogyakarta.
BACA JUGA: Ini Sate Legendaris di Malang, Cocok untuk Wisata Kuliner
2. Soto Sampah
Meski memiliki nama yang tak lazim, soto yang berada di dekat Tugu Jogja ini bisa menjadi salah satu lokasi kuliner yang perlu dicoba. Adapun penamaan Soto Sampah dikarenakan kuliner ini tidak menggunakan daging sapi atau ayam, tetapi menggunakan lemak atau gajih sapi dan ditambah dengan aneka lauk kemudian dicampur jadi satu yang membuatnya terlihat acak-acakan.
Lokasi Soto Sampah berada di Jalan Kranggan No.2, Cokrodiningratan, Kecamatan Jetis.
BACA JUGA: Beberapa Makanan Khas di Kota Cianjur
3. Kopi Klotok
Kopi khas Yogyakarta ini memiliki cara penyajian yang berbeda dengan cara modern, di mana kopi direbus dalam panci di atas tungku arang sehingga mengeluarkan bunyi klotok-klotok saat mendidih.
Lokasi dari Kopi Klotok ini berada di Jalan Kaliurang KM 16, Pakem, Sleman, Yogyakarta.
4. Bakmi Jowo Mbah Gito
Restoran ini memiliki konsep tradisional Jawa, di mana bangunannya dipenuhi kayu-kayu dengan bentuk yang unik serta dilengkapi dengan perkakas tradisional. Makanan yang tersedia di restoran ini menghadirkan makanan khas seperti bakmi godhog, bakmi goreng, nasi goreng, rica-rica dan masih banyak lagi.
Lokasi Bakmi Jowo Mbah Gito berlokasi di Jalan Nyi Ageng Nis 9, Rejowinangun, Yogyakarta. (MC/LS)