Mounture.com — Bepergian keluar kota tidak lengkap rasanya tanpa menyicipi kuliner khas dari kota-kota yang ada di Indonesia. Ada beragam kuliner khas yang tersaji di setiap daerah dengan karakteristik serta rasa yang berbeda, salah satu Yogyakarta.
Berikut ini beberapa kuliner khas Yogyakarta yang wajib untuk dicoba saat berkunjung ke kota pelajar itu.
1. Sate klatak
Sate yang dibumbui dengan rempah-rempah, lalu ditusuk dengan jeruji besi ini berisikan daging kambing atau sapi. Biasanya, sate klatak disajikan dengan nasi, kuah gulai atau kecap, dan potongan cabai rawit.
Pemilihan jeruji besi sebagai tusuk sate klatak bukan tanpa sebab. Pasalnya, jeruji besi dianggap mampu menghantarkan panas dengan baik. Tak heran kalau bumbu rempah akan meresap dengan sempurna dan menambah kenikmatan dari kuliner khas Yogyakarta satu ini.
2. Gudeg
Gudeg merupakan kuliner khas Yogyakarta yang paling ikonik. Makanan yang dibuat dari nangka muda ini dimasak dengan santan dalam waktu yang lama. Gudeg memiliki tekstur yang empuk dan rasa cenderung manis.
Dalam satu porsi gudeg, biasanya disajikan dengan nasi, sambel goreng krecek, suwiran ayam kampung, dan oseng-oseng tempe.
BACA JUGA:
Rekomendasi Kuliner Malam di Surabaya
Ini Sate Legendaris di Malang, Cocok untuk Wisata Kuliner
3. Bakpia
Belum ke Yogyakarta, kalau belum membawa oleh-oleh bakpia. Sebagai salah satu oleh-oleh khas Yogyakarta, bakpia bisa dikatakan cukup ikonik dan selalu jadi incaran para wisatawan.
Rasanya yang manis serta kulit yang krispi, menjadikan bakpia disukai banyak orang, dan sangat diburu sebagai oleh-oleh bagi para wisatawan dari luar daerah.
Awalnya, isian bakpia hanya terdiri dari kacang hijau saja. Seiring berjalannya waktu, kini ada berbagai macam rasa bakpia, mulai dari cokelat, keju, kumbu, teh hijau, hingga red velvet.
4. Bakmi Jawa
Perbedaan bakmi Jawa dengan olahan mie lainnya, yaitu bakmi Jawa khas Yogyakarta menggunakan mie yang lebih besar dan bulat. Uniknya, bakmi Jawa selalu disajikan dengan irisan kembang kol dan suwiran daging ayam dengan potongan cukup besar.
Ada dua jenis bakmi Jawa yang biasa disajikan, yakni bakmi kuah dengan rasa cenderung gurih, dan bakmi goreng dengan cita rasa cenderung manis. Cara memasak bakmi Jawa khas Yogyakarta pun cukup unik, karena dimasak satu per satu dan menggunakan arang. Hal inilah yang membuat bakmi jawa memiliki rasa sangat khas. (MC/RIL)