Mounture.com — Perhelatan Deep & Extreme Indonesia (DXI) 2023 telah sukses digelar pada 1-4 Juni 2023 di Hall B, Jakarta Convention Center.
Gelaran yang diadakan oleh PT Exhibition Network Indonesia (Xnet) dan PT Fasen Creative Quality (Quad Event) ini memperkenalkan keindahan dan keberagaman olahraga selam, olahraga air, olahraga ekstrim, wisata bahari, dan petualangan outdoor kepada masyarakat.
DXI mencatat selama empat hari penyelenggaraan telah dikunjungi sejumlah 12.338 pengunjung dan lebih dari 100 exhibitor yang berpartisipasi sebagai peserta.
Pada penyelenggaraan yang ke-15 tahun ini, DXI 2023 juga disebut meraih nilai transaksi lebih dari Rp10 miliar dan berpotensi meraih lebih dari 350 leads untuk B2B. Capaian tersebut tentunya tidak lepas dari kolaborasi positif antara berbagai pihak dalam mendukung pameran.
Acara DXI 2023 tidak terlepas dari dukungan berbagai komunitas olahraga ekstrim, diantaranya adalah 6 komunitas surfing, 12 komunitas MTB, dan hadir juga komunitas olahraga ekstrim lainnya mulai dari surfers, skaters, surf skate, motor, diving, marine dan masih banyak lagi.
BACA JUGA:
Pameran Deep & Extreme Indonesia Resmi Digelar
Daya Tarik Wisata di Titik Nol Kilometer Indonesia
“DXI tidak hanya menjadi ajang promosi, tetapi juga sarana untuk mengedukasi dan menginspirasi masyarakat, kami turut senang melihat DXI bisa jadi wadah pecinta diving dan olahraga ekstrim untuk berkumpul, berbagi, dan merayakan passion mereka. Terima kasih kepada semua pengunjung, brand, dan komunitas yang telah menyukseskan DXI 2023,” ujar Dharmawan, Founder Deep & Extreme Indonesia melalui keterangan resmi.
Sementara Presiden Direktur Quad Event, Michael Bayu Sumarijanto menjelaskan pameran DXI 2023 telah melampaui harapannya sebagai penyelenggara.
“Kami sangat bangga dapat memberikan pengalaman yang mengesankan bagi pengunjung dalam dunia diving dan olahraga ekstrim. Terima kasih kepada semua pihak yang turut berkontribusi dalam keberhasilan acara ini. Kami akan terus mendukung perkembangan industri olahraga ekstrim dan pariwisata nasional melalui DXI,” ungkapnya.
Pameran DXI 2023 menutup gelarannya dengan mengumumkan pemenang door prize mulai dari dua tiket penerbangan domestik Citilink, satu tiket Garuda Indonesia dengan rute penerbangan Jakarta-Labuan Bajo, satu voucher menginap Bunaken Oasis Diving Resort, satu unit jam Garmin Forerunner 255, satu unit First Stage Regulator Scubapro MK25, hingga grand prize satu unit Samsung Galaxy S23.
Pameran DXI 2023 disebut menjadi arena yang tepat bagi pecinta diving dan olahraga ekstrim. Panitia penyelenggara, Xnet dan Quad Event, berkomitmen untuk mendukung perkembangan industri olahraga ekstrim dan pariwisata nasional. Rencananya Deep & Extreme Indonesia akan kembali diselenggarakan pada 30 Mei – 2 Juni 2024 mendatang di Jakarta Convention Center. (MC/RIL)