
Keindahan bawah laut di TN Wakatobi – Foto: Kemenparekraf/indonesia.travel
Mounture.com — Indonesia dikenal sebagai negara dengan kekayaan alam yang luar biasa. Salah satu bentuk perlindungan terhadap alam tersebut adalah melalui kawasan taman nasional, yang tersebar dari Sabang hingga Merauke.
Beberapa di antaranya memiliki luas yang sangat besar dan menjadi habitat penting bagi ribuan flora dan fauna. Berikut ini adalah 5 taman nasional terluas di Indonesia seperti dikutip dari akun instagram Kementerian Pariwisata.
1. Taman Nasional Lorentz – Papua
Memiliki luas mencapai 2.505.600 hektare. Taman Nasional Lorentz merupakan taman nasional terbesar di Indonesia dan Asia Tenggara.
Terletak di Provinsi Papua, kawasan ini mencakup ekosistem lengkap dari puncak bersalju (Puncak Jaya) hingga hutan hujan tropis dan kawasan pesisir. Lorentz juga telah diakui sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO sejak tahun 1999.
2. Taman Nasional Teluk Cenderawasih – Papua
Memiliki luas kurang lebih 1.453.000 hektare. Taman Nasional ini dikenal dengan keindahan bawah lautnya, termasuk keberadaan Hiu Paus yang menjadi daya tarik wisatawan.
Keunikan lainnya adalah terumbu karang yang menakjubkan, termasuk terumbu karang biru dan karang hitam. Hutan mangrove yang lebat di sepanjang pantai juga melengkapi keindahan alamnya. Musim terbaik untuk berkunjung adalah antara Januari sampai Agustus.
BACA JUGA:
Kesurupan di Gunung: Kepercayaan dan Penjelasan Ilmiah
Pentingnya Briefing sebelum Mendaki Gunung Merbabu
3. Taman Nasional Wakatobi – Sulawesi Tenggara
Memiliki luas mencapai 1.390.000 hektare, Taman Nasional ini berada di jantung Segitiga Terumbu Karang Dunia sehingga memiliki keanekaragaman hayati laut yang luar biasa.
Tak heran jika Wakatobi memiliki banyak titik selam seperti Ali Reef, dan Haga Channel. Adapun bulan April hingga Juni dan Oktober hingga Desember menjadi waktu ideal untuk berkunjung ke sini.
4. Taman Nasional Kerinci Seblat – Jambi
Memiliki luas mencapai 1.389.509 hektare, Taman Nasional ini merupakan bagian dari Tropical Rainforest Heritage of Sumatera sekaligus menjadi rumah bagi beberapa spesies langka seperti Harimau Sumatera, Orangutan Sumatera, dan Gajah Sumatera.
Menawarkan pemandangan gunung yang megah dan danau-danau indah, taman ini cocok dikunjungi pada bulan Juni hingga Agustus.
5. Taman Nasional Kayan Mentarang – Kalimantan Utara
Memiliki luas sebesar 1.360.000 hektare, Taman Nasional ini berada di tapal batas Indonesia dan Malaysia. Taman ini merupakan hutan tropika terluas di Asia Tenggara dan menjadi habitat bagi beberapa spesies endemik, termasuk Banteng liar, dan Gajah Borneo.
Di taman ini, wisatawan juga bisa menemui kekayaan budaya masyarakat Dayak yang hidup di sekitar kawasan. Waktu berkunjung yang ideal adalah September hingga Desember.
(mc/ril)