
Foto: Instagram/@rifkymaulanaaaa
Mounture.com — Masuk ke dalam tujuh puncak tertinggi di Indonesia (Seven Summit), Bukit Raya yang memiliki jalur pendakian yang cukup menantang menjadi salah satu impian para pendaki gunung.
Oleh karena itu, persiapan matang sangat diperlukan sebelum melakukan pendakian ke Bukit Raya yang berada di Kabupaten Katingan, Provinsi Kalimantan Tengah.
Berikut adalah panduan lengkap yang bisa membantu Anda dalam merencanakan perjalanan ke Bukit Raya.
1. Mengurus Simaksi
Hubungi Taman Nasional Bukit Baka Bukit Raya melalui aplikasi BAKARAYA In Hand. Aplikasi ini dapat diunduh melalui Play Store untuk mengurus Simaksi dan kuota pendakian.
2. Transportasi menuju Bukit Raya
Pesan speedboat dan kapal klotok jauh-jauh hari:
- Speedboat (Nanga Pinoh – Serawai)
- Kapal Klotok (Serawai – Rantau Malam)
Sebaiknya tiba di Pontianak pagi hari agar bisa istirahat di Pol Damri Jl. Pahlawan, membeli logistik, dan tiket bus Damri jurusan Nanga Pinoh.
Jadwal keberangkatan bus Damri: 08.00 WITA dan 19.00 WITA. Disarankan memilih jadwal 19.00 WITA agar bisa langsung melanjutkan perjalanan ke Rantau Malam keesokan harinya.
Dari Terminal Pinoh, naik ojek menuju Pelabuhan Nanga Pinoh, lanjut speedboat 4 jam ke Serawai, lalu naik kapal klotok sekitar 4 jam (tergantung debit air).
BACA JUGA: Catatan Pendakian Gunung Kerinci via Solok Selatan: Rute Alternatif yang Menawan
3. Kedatangan di Desa Rantau Malam
Setibanya di Desa Rantau Malam, Anda akan disambut masyarakat setempat dan diarahkan ke homestay yang ada di sana.
Sebelum pendakian, lakukan ritual adat Ngukuih Hajat (potong ayam) yang dilakukan saat berangkat dan pulang oleh bapak adat setempat.
4. Porter dan jalur pendakian
Porter MO Three menentukan jumlah porter sesuai jumlah pendaki:
- 1-2 orang: 1 porter
- 3-5 orang: 2 porter
- 6-8 orang: 3 porter
Pendakian dimulai dengan naik klotok ke Jembatan Putus, lalu naik ojek 20-30 menit atau jalan kaki sekitar 2-3 jam ke Korong HP. Estimasi pendakian normal adalah 6 hari 5 malam.
5. Tempat camp dan estimasi pendakian
Tempat camp biasanya berada di dekat sumber air, yaitu:
- Sungai Mangan
- Hulu Rabang
- Pos Linang
- Summit Attack
6. Persiapan tambahan
- Gunakan pakaian tertutup rapat, kaos kaki sepak bola, serta bawa ramuan tembakau untuk melindungi diri dari pacet yang jumlahnya sangat banyak.
- Selalu hormati adat istiadat setempat, jaga lingkungan, dan patuhi peraturan selama pendakian.
Dengan persiapan yang matang, perjalanan ke Gunung Bukit Raya akan menjadi pengalaman mendaki yang tak terlupakan. Selamat mendaki dan selalu jaga kelestarian alam!
(mc/ril/pd)