(Mounture.com) — Gunung Merapi yang memiliki ketinggian puncak 2.930 mdpl saat ini memiliki dua jalur resmi pendakian yaitu melalui Selo atau jalur pendakian yang tahun lalu dibuka kembali Sapuangin.
Untuk jalur pendakian via Sapuangin terletak di Desa Tegalmulyo, Kecamatan Kemalang, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah. Jalur ini disebut memiliki track pendakian yang lebih panjang dibandingkan dengan di Selo, Boyolali.
Adapun jarak tempuhnya dua kali lipat lebih jauh dibandingkan jalur di Selo, Boyolali. Namun, keistimewaa jalur ini adalah pendaki bisa memandang Kota Yogyakarta dan puncak Merapi di sepanjang pendakian.
Di jalur Sapuangin ini, pendaki akan melalui 4 Pos pendakian dengan kontur jalan yang beragam, mulai dari jalur landai, menanjak, menanjak menggunakan tali hingga jalur dengan kemiringan yang curam maupun sangat curam. Adapun estimasi waktu yang diperlukan untuk melalui jalur ini kurang lebih 7-8 jam perjalanan.
Menurut masyarakat setempat, saat melalui jalur ini tidak disarankan untuk mendaki ketika musim hujan, membawa lonceng, menggunakan pakaian berwarna hijau, mendaki saat malam hari dan tidak menggunakan pakaian yang seksi atau menutupi kulit dikarenakan di jalur ini masih terdapat banyak semak yang rimbun dan tinggi-tinggi.
Selain itu, disarankan juga kepada pendaki untuk membawa persediaan air mineral lebih banyak dikarenakan sulitnya mata air di jalur ini. Pendaki pun disarankan untuk melakukan penyimpanan air mineral di setiap pos, yang bertujuan untuk bekal ketika perjalanan pulang atau turun nanti.
Akun Instagram @lia_luli menjabarkan bahwa pendakian Gunung Merapi via Sapuangin ini kuota pendakiannya dibatasi sampai 20 orang/hari dan dia pun menyarankan agar melakukan booking via pesan singkat whatsapp terlebih dahulu ke pihak basecamp.
Dia pun merinci biaya yang dikeluarkan saat akan mendaki via jalur Sapuangin ini yaitu,
Simaksi per orang Rp. 41.000
Rincian:
-Tiket Taman Nasional Gunung Merapi (TNGM) masuk dan trekking : Rp10.000
-Tiket asuransi TNGM : Rp1.000
-BUMDesa TegalMulyo : Rp30.000 (termasuk parkir dan WIFI). (MC/DC)