
Gunung Ciremai (dok. tngciremai.com)
Mounture.com — Taman Nasional Gunung Ciremai (TNGC) menutup sementara seluruh kegiatan wisata alam, termasuk pendakian di Gunung Ciremai yang berada di wilayah Kuningan, Jawa Barat mulai 16 – 28 Juni 2021.
Penutupan sementara tersebut dilakukan TNGC terkait diberlakukannya kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Berbasis Mikro di seluruh desa dan kelurahan, hingga tingkat RW dan RT yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kuningan, Jawa Barat.
“Menindaklanjuti Instruksi Bupati Kuningan, kami informasikan penutupan seluruh aktivitas wisata alam gunung Ciremai di Kuningan, Jawa Barat. Penutupan ini berlaku sejak 16 sampai 28 Juni 2021,” tulis akun instagram resmi TNGC (@gunung_ciremai), Selasa, 16 Juni 2021.
Adapun bagi calon pendaki Gunung Ciremai yang sudah melakukan booking online diminta untuk melakukan konsultasi dengan pihak TNGC melalui chat WA Admin Booking Pendakian di nomor 0813-1350-4355 atau bisa menghubungi Call Center Balai TNGC di nomor 0811-2187-411.
Sebelumnya, Pemerintah Kabupaten Kuningan, Jawa Barat memberlakukan PPKM Berbasis Mikro yang berlaku dari 16-28 Juni 2021. Dalam kebijakan tersebut, Pemkab Kuningan melarang sejumlah aktivitas publik yang berisiko menimbulkan kerumunan, termasuk kegiatan wisata. (MC/RIL)