Mounture.com — Bagi warga Jakarta, rutinitas dalam menjalani hari yang padat seringkali membuat hidup menjadi penat. Untuk menghilangkan kepenatan tersebut, maka tak heran sebagian warga Ibukota seringkali menghabiskan liburan di akhir pekan keluar kota yang tak jauh dari Jakarta.
Nah, bagi kalian yang ingin merasakan sensasi liburan di alam bebas, berikut ini beberapa rekomendasi yang pas untuk warga Jakarta liburan di alam bebas tanpa perlu ribet.
1. Pondok Halimun, Sukabumi
Lokasi berkemah ini berada di kaki Gunung Gede Pangrango dengan keindahan alam yang asri ditambah suasana yang sejuk dan air yang jernih. Di lokasi ini terdapat sungai, kebun teh, dan kebun sayuran. Untuk fasilitas pun tersedia lengkap, bahkan ada warung-warung yang menjual makanan.
2. Batu Tapak Camping Ground Cidahu, Sukabumi
Di lokasi ini pengunjung bisa memilih dua pilihan, yaitu mendirikan tenda sendiri, atau menggunakan fasilitas yang sudah disediakan pihak pengelola. Di tempat ini pengunjung akan disuguhkan pemandangan Gunung Gede Pangrango yang terlihat dari kejauhan, hutan alami, hingga aktivitas outbound pun tersedia.
3. Wisata Citamiang, Bogor
Cuma bayar Rp5.000, pengunjung bisa mendirikan tenda dan menggunakan fasilitas umum seperti toilet dan musola. Pemandangan di lokasi inipun tidak kalah ciamiknya, sebab terdapat hutan pinus, dan perkebunan teh.
4. Kampoeng Awan, Bogor
Berlokasi di Mega Mendung, Bogor, lokasi wisata ini bisa menjadi pilihan bagi kalian yang nggak mau ribet. Sebab, di lokasi wisata ini, kalian yang ingin berkemah tidak perlu repot membawa tenda, karena pihak pengelola telah menyediakan tenda dome yang sudah dilengkapi dengan sleeping bag, dan bantal serta fasilitas lainnya. (MC/PC)