(Mounture.com) — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor bakal meramaikan ajang Pekan Olahraga Daerah (Porda) Jawa Barat 2018 dengan menggelar Acara Pesta Raya Bogor 2018 yang akan berlangsung pada 6 – 16 Oktober 2018 di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jawa Barat.
Dalam perhelatan akbar ini, akan ada sekitar seribu stand pameran dan bazar pelaku ekonomi kreatif yang bakal menyuguhkan berbagai harga spesial mulai dari kerajinan Bogor, fashion, kuliner khas Bogor, hingga wahana permainan untuk anak.
Menariknya, selama acara Pesta Raya Bogor 2018 ini berlangsung juga akan menampilkan banyak hiburan yang diisi dengan sejumlah artis kenamaan, mulai dari Siti Badriah, Zaskia Gotik, Wali Band, dan masih banyak lagi.
Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (KUKM) Kabupaten Bogor Ronny Sukmana, menjelaskan bahwa akan ada sekitar seribu stand pameran dan bazar pelaku ekonomi kreatif dengan menyuguhkan berbagai harga spesial mulai dari kerajinan Bogor, Fashion, kuliner khas Bogor, hingga wahana permainan untuk anak.
“Stand pameran dan bazar ini nanti akan menjadi surga belanja bagi para atlet, ofisial tim kontingen, suporter, dan masyarakat Bogor pada umumnya. Sebagai tuan rumah Porda Jabar, Kabupaten Bogor memang berkesempatan untuk meningkatkan potensi daerahnya, khususnya di bidang perekonomian,” terangnya. (MC/DC)