Beberapa Daya Tarik Gunung Penanggungan di Jawa Timur

Foto: Wikipedia/Aju prasetyo

Mounture.com — Gunung Penanggungan merupakan salah satu gunung favorit yang ada di Provinsi Jawa Timur. Gunung dengan ketinggian 1.653 meter di atas permukaan laut (mdpl) itu disebut menjadi lokasi yang cocok untuk pendaki pemula.

Gunung yang berada di dua kabupaten, yakni Kabupaten Mojokerto dan Kabupaten Pasuruan dan berjarak kurang lebih 55 kilometer sebelah selatan kota Surabaya itu memiliki daya tarik tersendiri bagi pendaki. Berikut ini beberapa daya tarik yang ada di Gunung Penanggungan.

1. Banyak jalur pendakian yang bisa dilalui

Gunung ini memiliki beberapa jalur pendakian, namun yang favorit ialah via Tamiajeng. Sebab, jalur-jalur pendakian lainnya cenderung memiliki medan pendakian yang lebih sulit.

BACA JUGA: Estimasi Pendakian Gunung Penanggungan via Jolotundo

2. Jalur pendakian yang cocok untuk pendaki pemula

Untuk jalur pendakian via Tamiajeng terbilang cocok untuk pendaki pemula, karena kontur jalannya lebih bersahabat dibandingkan jalur lainnya seperti via Jolotundo atau Tlogo Mas.

3. Pemandangan dari puncaknya sangat mempesona

Dari puncak Gunung Penanggungan, pendaki akan mendapati pemandangan yang cukup mempesona berupa hamparan tanah luas.

BACA JUGA: Melintasi Candi-candi di Gunung Penanggungan via Jolotundo

4. Puncaknya pendek tetapi jalurnya menguras tenaga

Meski memiliki ketinggian di bawah 2.000 mdpl, namun trek menuju ke puncaknya terbilang cukup ‘pedas’ alias kecil-kecil cabe rawit. Pendaki akan melalui jalur bebatuan dengan kontur jalan menanjak.

5. Sinyal ponsel mudah ditemukan

Berbeda dengan gunung-gunung lainnya, Gunung Penanggungan ini terbilang mudah untuk mendapatkan sinyal ponsel. Hal ini menjadi daya tarik tersendiri bagi pendaki, di mana ketika berada di gunung ini pendaki bisa langsung memberikan informasi tanpa harus kesulitan mendapatkan sinyal. (MC/LS)