Mau Road Trip? Perhatikan Hal Ini

Foto: millsbuickgmc.com

Mounture.com — Melakukan road trip atau perjalanan jarak jauh dengan menggunakan kendaraan bisa menjadi pengalaman yang seru dan menyenangkan.

Untuk itu, persiapan yang tepat dan matang dibutuhkan agar perjalanan menjadi lebih aman, nyaman, dan lancar. Berikut ini beberapa kiat agar road trip berjalan dengan lancar dan menyenangkan.

1. Rencanakan rute dan itinerary

Pilih destinasi yang ingin Anda kunjungi dan buat rencana perjalanan dengan memperhatikan jarak, waktu tempuh, dan kondisi jalan. Selain itu, siapkan rute alternatif untuk menghindari kemacetan atau kondisi jalan yang tidak terduga.

2. Kendaraan dalam kondisi prima

Lakukan pemeriksaan menyeluruh pada kendaraan, termasuk oli, rem, ban, lampu, dan cairan pendingin sebelum melakukan perjalanan. Pastikan Anda membawa ban cadangan, dongkrak, kabel jumper, dan kotak P3K.

3. Logistik

Isi tangki bensin penuh sebelum berangkat dan ketahui di mana lokasi SPBU sepanjang rute yang akan Anda lalui. Kemudian, bawa camilan sehat dan air minum yang cukup untuk perjalanan. Ini sangat penting jika Anda melewati area yang jarang ada tempat makan.

Selain itu, penting untuk Anda membawa uang tunai secukupnya, di mana tidak semua tempat bisa menggunakan cara-cara digital ataupun kartu.

BACA JUGA: Rekomendasi Destinasi Wisata di Lombok

4. Persiapan hiburan

Buat playlist musik yang sesuai dengan selera Anda untuk menemani perjalanan. Bawa permainan sederhana atau adakan kuis untuk penumpang lain agar suasana tetap hidup.

5. Jaga kenyamanan di jalan

Pastikan untuk menggunakan pakaian yang nyaman dan mudah bergerak. Jangan lupa juga membawa jaket atau selimut jika perjalanan panjang.

Selain itu, rencanakan pemberhentian setiap beberapa jam untuk meregangkan otot, mengisi bahan bakar, dan makan. Istirahat juga penting untuk menjaga konsentrasi saat mengemudi.

Bawa bantal leher dan penutup mata untuk tidur siang yang lebih nyaman di dalam mobil.

BACA JUGA: Kiat Nyaman untuk Camping Bareng Anak

6. Navigasi dan peralatan elektronik pendukung

Pastikan ponsel Anda memiliki aplikasi navigasi yang dapat diandalkan, atau bawa peta fisik sebagai cadangan. Jangan lupa membawa charger mobil untuk mengisi daya ponsel dan perangkat lainnya.

Lakukan pengecekan kondisi cuaca dan lalu lintas sebelum dan selama perjalanan untuk menghindari area yang bermasalah.

7. Keamanan

Pastikan semua pintu terkunci saat meninggalkan kendaraan, terutama di area yang tidak dikenal. Simpan barang-barang berharga di tempat yang aman dan tidak terlihat dari luar.

Selain itu, simpan informasi kontak darurat, termasuk nomor bengkel atau layanan derek, di ponsel Anda.

8. Kesehatan dan kebersihan

Bawa masker dan hand sanitizer, terutama jika Anda berhenti di tempat umum. Lalu, bawa obat-obatan pribadi dan obat anti-mabuk jika diperlukan.

Tak hanya itu, bawa kantong sampah kecil untuk menjaga kebersihan di dalam mobil.

(mc/ril)