Kebakaran Hutan, Gunung Ciremai Ditutup Sementara

(Mounture.com) — Balai Taman Nasional Gunung Ciremai (BTNGC) mengumumkan menutup sementara semua jalur pendakian Gunung Ciremai sejak tanggal 7 Agustus 2019 hingga batas waktu yang belum ditentukan. Adapun penutupan jalur tersebut dikarenakan terjadi kebakaran hutan di wilayah TNGC.

Dalam surat edaran bernomor PG.18/T.33/TU/KSA/8/2019 tertanggal 7 Agustus 2019 yang ditandatangani oleh Kepala Balai Kuswandono, dijelaskan bahwa sehubungan dengan terjadinya kebakaran hutan di sekitar Blok Goa Walet pada 7 Agustus 2019 pada pukul 13.00 WIB dengan ini BTNGC menutup kegiatan pendakian untuk umum.

Adapun penutupan pendakian ini dilakukan pada semua jalur pendakian, yaitu Apuy (Majalengka), Palutungan (Kuningan), Linggarjati (Kuningan) dan Linggasana (Kuningan) yang diberlakukan sejak tanggal 7 Agustus 2019 sampai dengan batas waktu yang belum ditentukan.

Lebih lanjut dalam surat edaran tersebut disampaikan bahwa bagi pendaki yang sudah melakukan booking online, dapat konfirmasi kepada pengelola untuk dilakukan pengembalian dengan melampirkan bukti booking dan transfer. (MC/RL)

Foto: Ist